Islam percaya bahwa orang masuk surga karena rahmat Allah. Kristen juga setuju bahwa orang masuk surga dengan rahmat Allah semata. Artikel ini menolong kita mengerti rahmat Allah dan cara memperolehnya agar masuk surga.
Masuk Surga Bukan Karena Amal!
Hadits menuliskan, “Tidak ada amalan seorangpun yang bisa memasukkannya ke dalam surga, dan menyelamatkannya dari neraka . . . kecuali dengan rahmat dari Allah” (HR. Muslim no. 2817). Inilah hadits masuk surga karena rahmat Allah.
Sebaliknya, Qs 43:72 mencatat, “Itulah surga yang dikaruniakan untuk kalian, disebabkan amal sholeh kalian dahulu di dunia”
“. . . sebab masuk surga adalah karena ada amalan. Amalan itu ada karena rahmat Allah,” terang Imam Nawawi (Syarh Shahih Muslim, 14:145).
Sebaliknya, Ahmad Anshori berpendapat, “. . . Karena amalannya [manusia] penuh dengan cacat, sementara surga Allah terlalu sempurna untuk menjadi balasannya. Hanya dengan rahmat Allah saja seorang bisa tinggal di surga-Nya.”
Kita berdosa kepada Tuhan karena sering melanggar firman-Nya. Sehingga amal baik kita tidaklah sempurna. Akibatnya, kita mutlak membutuhkan rahmat Allah agar masuk surga-Nya.
Rahmat Allah dan Dilema Kedua Sifat Allah
Orang masuk surga memang karena rahmat Allah. Namun, apakah Allah hanya mengampuni dosa-dosa manusia tanpa menghukumnya? Lalu apa gunanya firman, perintah dan larangan Allah, jika Allah mengampuni semua pelanggaran akan firman-Nya?
Allah itu Maha Kasih (atau “Pengasih dan Penyayang/Ar-Rahman Ar-Rahiim”) dan Maha Adil/Suci. Maka Ia harus menghukum dan mengampuni dosa manusia, bukan? Ia tidak dapat menghukum atau mengampuni dosa saja.
Jika menghukum saja, maka Allah Maha Adil, tapi tidak Maha Kasih. Sebaliknya, jika mengampuni saja, maka Allah Maha Kasih namun tidak Maha Adil. Bukankah kedua sifat Allah itu harus harmonis dan tidak boleh bertentangan?
Bagaimana Allah menyelesaikan dilema kedua sifat-Nya itu? Jika Anda punya jawaban dan tanggapan, sampaikan pada kami lewat email ini.
Jalan Orang Masuk Surga Karena Rahmat Allah
Keharmonisan sifat kasih dan keadilan Allah nyata pada penyaliban Isa Al-Masih.
Kitab Allah mengajarkan bahwa penyaliban, “Kristus Yesus [Isa Al-Masih] . . . untuk menunjukkan keadilan-Nya [Allah] . . .” dan “. . . kasih-Nya [Allah] kepada kita . . .” (Injil, Surat Roma 3:25; 5:8).
Melalui kematian Isa Al-Masih, Allah menunjukkan keadilan-Nya dengan menghukum dosa-dosa manusia.
Melalui kematian Isa pula, Allah menyatakan kasih-Nya. Ia mengampuni dosa dan menjamin hidup kekal kepada setiap orang yang percaya kepada Isa Al-Masih. “. . . supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya [Isa Al-Masih] . . . beroleh hidup yang kekal” (Injil, Rasul Besar Yohanes 3:16). Allah menyelamatkan semua manusia melalui Rahmat-Nya, Isa Al-Masih!
Terimalah Rahmat Allah
Orang masuk surga hanya karena rahmat Allah. Arti kata rahmat dalam Alkitab: “Rahmat adalah sesuatu yang keluar dari Allah dan diberikan kepada manusia tanpa syarat. Rahmat juga dikenal sebagai anugerah Allah.” Semua orang pasti ingin menerima rahmat yang diberikan Allah.
Jadi, Isa Al-Masih itu wujud Rahmat Allah bagi manusia. Menurut Al-Quran, kelahiran Isa Al-Masih, “. . . sebagai rahmat dari Kami [Allah]” (Qs 19:21).
Maka kita wajib, “. . . menantikan rahmat Tuhan kita, Yesus Kristus [Isa Al-Masih], untuk hidup yang kekal” (Injil, Surat Rasul Besar Yudas 1:2).
Jika masih ragu atau ada pertanyaan soal Isa Al-Masih itu Rahmat Allah, sampaikan kepada staff kami di sini.
[Staf Isa dan Islam – Untuk masukan atau pertanyaan mengenai artikel ini, silakan mengirim email kepada Staff Isa dan Islam.]
Artikel Terkait
Berikut ini link-link yang berhubungan dengan artikel “Apakah Orang Masuk Surga Karena Rahmat Allah atau Amal?”. Jika Anda berminat, silahkan klik pada link-link berikut:
- Allah ar-Rahman ar-Rahim Dalam Al-Quran Dan Injil
- Makna Kembali Fitrah Dalam Islam Dan Kristen
- Para Mukmin, Jangan Berputus Asa Dari Rahmat Allah!
- Mengapa Isa Al-Masih Adalah Rahmat Dari Allah?
Video:
Fokus Pertanyaan Untuk Dijawab Pembaca
Staf IDI berharap Pembaca hanya memberi komentar yang menanggapi salah satu pertanyaan berikut:
- Menurut Saudara bagaimana cara Allah mencurahkan rahmat-Nya agar orang dapat masuk surga karena rahmat Allah?
- Manakah yang menjamin masuk sorga, rahmat yang menyebabkan amal atau rahmat dalam penyaliban Isa Al-Masih? Mengapa?
- Berdasarkan hadits masuk surga karena rahmat Allah, Isa Al-Masih adalah rahmat Allah yang menjamin pengampunan dosa dan hidup kekal. Bagaimanakah seharusnya sikap kita kepada-Nya?
Komentar yang tidak berhubungan dengan tiga pertanyaan di atas, walaupun dari Kristen maupun Islam, maaf bila terpaksa kami hapus.
Untuk menolong para pembaca, kami memberi tanda ***** pada komentar-komentar yang kami rasa terbaik dan paling menolong mengerti artikel di atas. Bila bersedia, silakan juga mendaftar untuk buletin mingguan, “Isa, Islam dan Al-Fatihah.”
Apabila Anda memiliki tanggapan atau pertanyaan atas artikel ini, silakan menghubungi kami dengan cara klik link ini. Atau SMS/WA ke: 081281000718
PEDOMAN WAJIB MEMASUKAN KOMENTAR
Bagi Pembaca yang ingin memberi komentar, kiranya dapat memperhatikan hal-hal berikut ini:
1. Komentar harus menggunakan bahasa yang jelas, tidak melanggar norma-norma, tidak kasar, tidak mengejek dan bersifat menyerang.
2. Hanya diperbolehkan menjawab salah satu pertanyaan fokus yang terdapat di bagian akhir artikel. Komentar yang tidak berhubungan dengan salah satu pertanyaan fokus, pasti akan dihapus. Harap maklum!
Komentar-komentar yang melanggar aturan di atas, kami berhak menghapusnya. Untuk pertanyaan/masukan yang majemuk, silakan mengirim email ke: .